Manchester United Dapatkan Daley Blind Dengan Harga £15 juta

Manchester United akhirnya berhasil mendapatkan Daley Blind dengan harga £15 juta setelah The Red Devils berhasil meraih kesepakatan dengan Ajax Amsterdam.

Dalam pengumumannya di akun Twitter resmi milik klub asal kota Manchester, Inggris ini mereka mengatakan bahwa “#mufc has reached agreement with Ajax to sign Daley Blind, subject to a medical and personal terms. – #MUFC telah meraih kesepakatan dengan Ajax untuk mendatangkan Daley Blind, tinggal tes medis dan kesepakatan personal,”.

Pemain nasional timnas Belanda ini akan tiba di Inggris pada Sabtu (30/8) sore atau malam waktu setempat untuk merampungkan proses tes medis dan kesepakatan personal dengan klub barunya Manchester United.

Baca Juga:

  • Jadwal Manchester United di Bulan Februari: Lawan Tim Papan Bawah, MU Akan Untung Atau Buntung?
  • Manchester United: Jadwal dan Hasil Pertandingan 2024 – 2025
  • Chido Obi, Striker Akademi Manchester United Yang Mencuri Perhatian Di Pertandingan Tottenham vs Manchester United