Joe Hart akan tinggalkan Burnley pada tanggal 30 Juni 2020 mendatang setelah menolak perpanjangan kontrak yang diajukan oleh Burnley.
Penjaga gawang Timnas Inggris tahun 2018 ini didatangkan Burnley dari Manchester City setelah membayar 3,5 juta poundsterling.
Di musim kompetisi 2019-2020 ini, Joe Hart yang saat ini berusia 33 tahun hanya tampil sebanyak tiga pertandingan saja bersama Burnley. Satu pertandingan di EFL Cup dan dua pertandingan FA Cup.
Penampilan terakhir Joe Hart di Premier League pda saat klub yang dibelanya ini bermain di pertandingan Boxing Day tahun 2018 lalu.
Saat menjadi penjaga gawang di pertandingan tersebut, Burnley dicukup Everton dengan kekalahan telah 1-5.
Nama Joe Hart pun kemudian terpinggirkan dari penjaga gawang utama Burnley.
Sebagai gantinya, Nick Pope kemudian dipercaya untuk menjadi penjaga gawang nomor satu Burnley dan Nick Pope juga dipercaya menjadi penjga gawang Timnas Inggris dengan 2 caps.
Di bulan Juni ini, selain kehilangan Joe Hart, Burnley juga dipastikan akan kehilangan Aaron Lennon. Dan dua pemain lainnya, Jeff Hendrick dan Phil Bardsley kontraknya akan habis hingga musim kompetisi ini.