Untung Malaysia Menang Lawan Indonesia, Jika Tidak Pelatihnya Tentu Akan Protes Keras Ke Indonesia

Timnas U-19 Malaysia akhirnya berhasil mengatasi perlawanan Timnas U-19 Indonesia di Stadion Paju, Korea Selatan, pada hari Senin pagi tadi (6/11/2017).

Kemenangan Timnas U-19 Malaysia atas Indonesia ini tentu tak hanya disyukuri oleh kubu Malaysia saja, melainkan juga patut disyukuri oleh kubu Indonesia.

Bagaimana tidak, Timnas U-19 Indonesia yang sudah dipastikan menggenggam satu tiket lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2018 karena menjadi tuan rumah Piala Asia U-19 2018 nanti malah ikut terjun ke babak kualifikasi Piala Asia U-19 2018.

Turunnya skuat Timnas U-19 Indonesia ke babak kualifikasi ini memiliki niatan untuk semakin mematangkan tim yang akan dibawa bertanding ke putaran final Piala Asia U-19 nanti.

Namun keikutsertaan Timnas Indonesia yang tergabund dalam grup F ini juga secara langsung telah mengurangi kesempatan lolosnya tim-tim yang tergabung dalam grup F, salah satunya adalh Timnas Malaysia.

Seperti diketahui, yang berhak melaju lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2018 adalah juara grup dan lima runner up terbaik.

Jika saja pada pertandingan antara Indonesia melawan Malaysia tadi pagi dimenangkan oleh Indonesia, maka Malaysia akan gagal lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2018 karena hanya akan menempati posisi ketiga di urutan klasemen grup F.

Tetapi ternyata Malaysia berhasil mengalahkan Indonesia dengan skor cukup telak 4-1 yang sekaligus kemenangan ini membuat Malaysia berhasil naik ke peringkat pertama dan membuka peluang menjadi tim runner up terbaik.

Pelatih timnas Malaysia U-19, Bojan Hodak, tak habis pikir dengan keikutsertaan pasukan Indra Sjafri di ajang kualifikasi ini.

“Saya tidak paham kenapa Indonesia harus bermain di babak kualifikasi. Mereka tuan rumah turnamen ini [Piala Asia U-19] dan sudah otomatis lolos ke babak utama” ujar Hodak seperti yang dilansir oleh Bolasport.com (6/11/2017).

Bisa dibayangkan jika seandainya Indonesia yang menjadi pemenang di pertandingan saat melawan Malaysia tadi, tentu masyarakat sepak bola Malaysia akan menyalahkan Indonesia karena mereka gagal lolos oleh tim yang sudah pasti mendapatkan tiket melaju ke putaran final Piala Asia U-19 2018.

Baca Juga:

  • Hasil Indonesia Vs Thailand: Timnas Indonesia U-19 Keok Lawan Thailand
  • Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Thailand Hari Ini, Jumat 30 Agustus
  • Link Live Streaming Indonesia Vs Thailand Hari Ini, Jumat 30 Agustus
  • Hasil Pertandingan Argentina Vs Indonesia, Timnas Indonesia U-19 Menang
  • Ini Pengakuan Jujur Jens Raven Saat Debut Bersama Timnas U-19
  • Ini 23 Nama Pemain Timnas Indonesia U-19 Untuk Piala AFF-U19
  • Jack Brown: Inilah Resiko Jadi Pesepak Bola Profesional
  • Kabar Terbaru Jack Brown: Alami Cedera Saat Latihan Bersama Timnas U-19
  • Highlights Timnas U19 Indonesia Vs Hajduk Split
  • Cuplikan Video Gol Bagas Kaffa, Bikin Timnas U19 Indonesia Unggul 1-0 Atas Hajduk Split
  • Exit mobile version