Peri Sandria Lebih Senang Rekornya Dipecahkan Oleh Pemain Lokal

Penyerang Bali United berkebangsaan Belanda, Sylvano Comvalius secara resmi telah berhasil memecahkan rekor 23 tahun milik Peri Sandria.

Rekor Peri Sandria sebanyak 34 gol yang dicetak untuk klub Bandung Raya pada musim 1994-1995 bertahan selama 23 tahun, padahal sepanjang kurun waktu tersebut banyak penyerang lokal maupun pemain asing yang terbilang sangat subur, namun semuanya belum berhasil menyamai bahkan melebihi jumlah gol milik Peri Sandria tersebut.

Dan akhirnya rekor tersebut resmi pecah setelah Comvalius pada musim ini berhasil mencetak 35 gol di musim kompetisi Liga 1 Gojek Traveloka. Dua gol tambahan yang dicetak oleh Comvalius terjadi saat Bali United melawan Sriwijaya FC pada hari Senin kemarin (30/10/2017) di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

Bagaimanakah tanggapan Peri Sandria ketika rekor yang telah dipegangnya selama lebih dari dua dekade tersebut dipecahkan oleh Comvalius?

Seperti yang dilansir oleh Tribunnews.com (31/10/2017), Peri mengaku senang karena rekornya sudah bertahan sangat lama.

Namun dibalik rasa senangnya tersebut, Peri ternyata menyimpan kesedihan sendiri, karena rekor yang dipegangnya tersebut bukan dipecahkan oleh pemain lokal.

“Senang, akhirnya ada pemain yang memecahkan rekor saya, walaupun memang lebih senang bila dipecahkan oleh pemain lokal. Tetapi, tidak ada masalah.” kata Peri Sandria.

Catatan apik Comvalius sendiri dicetak oleh penyerang berusia 30 tahun tersebut di tahun pertama kedatangannya.

Sylvano Comvalius yang diageni oleh Gabriel Budi sukses mencetak 35 gol dari 32 penampilannya bersama Bali United.

Baca Juga:

  • Preview Pertandingan dan Prediksi Skor Bali United vs Persita
  • Preview Pertandingan dan Prediksi Skor Barito Putera vs Bali United
  • Hasil Bali United Vs Malut United: Laga Sengit Berakhir Dengan Skor 1-1
  • Preview dan Prediksi Skor Bali United vs Malut United: Duel Sengit di Stadion Kapten I Wayan Dipta
  • Hasil Pertandingan Arema FC Vs Bali United: Arema FC Menang Tipis 1-0
  • Arema FC Vs Bali United: Preview Pertandingan, Prediksi Skor dan Kondisi Tim Terkini di Minggu 2 Februari 2025
  • Klasemen Terbaru BRI Liga 1 Pekan ke-20 Usai Bali United Menang Dramatis 3 – 2 Atas Borneo FC
  • Hasil BRI Liga 1 Bali United Vs Borneo FC: Kemenangan Dramatis Bali United Dengan Skor 3-2
  • Klasemen Liga 1 Terkini Usai Persib Tahan Imbang Bali United
  • Hasil Liga 1 Bali United Vs Persib: Dramatis! Bali United dan Persib Berbagi Poin dengan Skor 1-1 di Gianyar