Drama MotoGP Italia, Rossi Out Hingga Marquez Kalah Menyakitkan

Penuh dengan drama, itulah kata yang pas menggambarkan hasil balap MotoGP Italia yang digelar di Sirkuit Mugello pada hari Minggu (22/5/2016).

Buat sahabat Mampoo yang kemarin malam tidak menonton, pasti akan sangat menyesal, bagaimana serunya persaingan Jorge Lorenzo dengan Valentino Rossi di lap-lap awal hingga akhirnya The Doctor harus menyerah karena masalah mesin dan kemudian diganti dengan serunya persaingan antara Lorenzo dan Marquez dalam merebut posisi pertama di akhir – akhir lap balapan.

Drama Kualifikasi

Drama MotoGP Italia sebenarnya telah dimulai pada saat sesi kualifikasi. Jorge Lorenzo yang berhasil mencatatkan waktu tercepat di posisi kelima, marah dengan hal yang dilakukan oleh Vinales dan Rossi.

“Well, jika ini adalah kebetulan, ini adalah kebetulan yang terulang sebanyak lima atau enam kali. Jadi, ada banyak pengulangan untuk suatu kebetulan…. Namun, itu bisa saja terjadi, siapa tahu?” ucap Lorenzo.

Hal itupun juga diamini oleh Marc Marquez yang pada balap MotoGP Italia kemarin finish di posisi kedua.

“Yeah, saya menonton sesi latihan bebas dan saya melihat bahwa Vinales mengikuti Valentino dan sebaliknya. Sepertinya mereka sudah berbicara dan mengatur. Pada akhirnya, semua orang punya strategi,” kata Marquez.

“Drama” itupun akhirnya membawa Rossi start di posisi pertama dan Vinales ada di posisi kedua.

Start Sempurna Lorenzo

Di balap MotoGP Italia yang berlangsung hari Minggu kemarin (22/5/2016), Jorge Lorenzo yang start dari posisi kelima mampu melakukan start dengan sangat sempurna.

Sebelum memasuki tikungan pertama, pembalap Movistar Yamaha ini berhasil mencuri posisi pertama yang ditempati oleh rekan setimnya, Valentino Rossi.

Aksi saling kejar antara Valentino Rossi dengan Jorge Lorenzo ini berlangsung sampai dengan lap ke-9.

Tragedi The Doctor

Ya, tragedi The Doctor sepertinya kata yang pas menggambarkan kesialan Valentino Rossi di MotoGP Mugello Italia ini.
Setelah berhasil meraih pole position pertamanya di Sirkuit Mugello sejak tahun 2008, Valentino Rossi terpaksa harus mengubur dalam-dalam meraih posisi juara.

Setelah sempat bersaing ketat dengan Lorenzo dalam memperebutkan posisi pertama di sepuluh lap pertama, Rossi akhirnya harus menyerah bersaing dengan Lorenzo setelah mengalami kerusakan mesin.

Jorge Lorenzo vs Marc Marquez

Setelah Rossi tak dapat melanjutkan lomba, Marc Marquez yang sebelumnya berada di posisi ketiga, otomatis posisinya naik ke posisi kedua dan langsung menggeber gas mengejar posisi pertama yang ditempati oleh Lorenzo.

Drama pun terjadi di lap terakhir. Memasuki dua tikungan akhir menjelang finish, Marc Marquez berhasil mendahului Jorge Lorenzo sampai dengan menjelang garis finish.

Hanya kurang beberapa ratus meter saja menjelang melewati garis finish, Lorenzo berhasil memacu motornya dan akhirnya berhasil mencuri posisi pertama Marc Marquez yang sudah ada di depan mata dengan keunggulan hanya 0,019 detik saja.

Hasil lengkap MotoGP Italia

1. Jorge Lorenzo ESP Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 41m 36.535s
2. Marc Marquez ESP Repsol Honda Team (RC213V) 41m 36.554s
3. Andrea Iannone ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 41m 41.277s
4. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda Team (RC213V) 41m 41.445s
5. Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 41m 42.791s
6. Maverick Viales ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 41m 45.205s
7. Bradley Smith GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 41m 49.875s
8. Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) 41m 51.133s
9. Aleix Espargaro ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 41m 55.178s
10. Michele Pirro ITA Ducati Team (Desmosedici GP) 41m 58.833s
11. Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 42m 4.471s
12. Hector Barbera ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) 42m 12.247s
13. Eugene Laverty IRL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 42m 14.567s
14. Stefan Bradl GER Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 42m 16.629s
15. Pol Espargaro ESP Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 42m 36.346s
16. Yonny Hernandez COL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) 42m 40.932s

DNF
Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)
Scott Redding GBR Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15)
Jack Miller AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)
Alvaro Bautista ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
Loris Baz FRA Avintia Racing (Desmosedici GP14.2)