Full Back AS Roma, Luca Pellegrini Jalani Tes Medis Di Juventus

Pemain AS Roma Luca Pellegrini telah menjalani tes medis di Juventus pada hari ini (Minggu, 30/6/2019).

Kepindahan Luca Pellegrini dari AS Roma ke Juventus ini adalah sebagai bagian dari kesepakatan pertukaran dengan pemain Juventus ke AS Roma, Leonardo Spinazzola.

Juventus dan AS Roma pada Jumat (28/6/2019) sepakat jika Leonardo Spinazzola bergabung ke AS Roma, dan sebagai imbalannya, Juventus mendapatkan full back AS Roma, Luca Pellegrini.

Luca Pellegrini yang merupakan salah satu bintang tim nasional Italia U-20 dikontrak selama lima tahun dengan nilai 1,3 juta Euro per musimnya. Nilai kontrak tersebut belum termasuk bonus yang akan diterima oleh Luca Pellegrini selama membela Juventus nantinya.

Luca Pellegrini datang ke markas Juventus untuk menjalani tes medis dengan mengenakan kemeja putih dan celana panjang berwarna abu-abu tua.

Kedatangannya ke markas Juventus ini sudah ditunggu oleh para wartawan dan juga official Juventus.

Meskipun telah menjalani tes medis dengan Juventus, ada kemungkinan jika pemain Timnas Italia U-20 ini tidak akan langsung masuk ke tim inti Juventus, melainkan akan dipinjamkan ke klub lain agar mendapat kesempatan bermain secara reguler.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga:

  • Preview Pertandingan dan Prediksi Skor Juventus vs Monza: Misi Kebangkitan Bianconeri Hadapi Tim Juru Kunci
  • Preview Pertandingan dan Prediksi Skor Inter Milan vs AS Roma: Duel Panas di San Siro Perebutan Poin Krusial
  • Hasil Juventus vs Genoa: Juventus Amankan Kemenangan Tipis 1-0 atas Genoa Berkat Gol Kenan Yildiz
  • Preview dan Prediksi Skor Juventus vs Genoa: Duel Sengit di Serie A
  • Preview Pertandingan dan Prediksi Skor AS Roma vs Cagliari: Tak Terkalahkan di 9 Laga Kandang, AS Roma Siap Hancurkan Cagliari!
  • Hasil Juventus vs Verona: Juventus Sukses Taklukkan Verona 2-0 di Allianz Stadium
  • Hasil AS Roma vs Monza: AS Roma Bungkam Monza 4-0, Catatkan 10 Laga Tak Terkalahkan di Serie A
  • Preview Pertandingan dan Prediksi Skor Cagliari vs Juventus: Waktunya Nyonya Tua Naik Ke Posisi Lebih Tinggi
  • PSV Singkirkan Juventus di Play-off Liga Champions: Drama Hingga Extra Time!
  • Preview dan Prediksi Skor PSV vs Juventus: Duel Penentuan di Liga Champions