Hasil Euro 2016: Belgia Hancurkan Hungaria Empat Gol Tanpa Balas

Hasil Euro 2016 yang saat ini telah memasuki babak 16 besar, menempatkan Belgia ke babak Perempat final melawan Wales setelah berhasil menghancurkan Hungaria dengan skor empat gol tanpa balas Senin dini hari WIB.

Tiga dari empat gol Belgia ke gawang Hungaria dicetak di babak kedua melalui gol-gol yang dicetak oleh Toby Alderweireld, Michy Batshuayi, Eden Hazard, dan Yannick-Ferreira Carrasco di pertandingan 16 besar yang digelar di stadion Municipal.

Jalannya pertandingan dan proses terjadinya gol

Meskipun berhasil menyarangkan empat gol ke gawang Hungaria, namun permainan Hungaria sebenarnya tidak terlalu buruk. Ketika masih tertinggal 1-0, di awal-awal babak kedua Hungaria mampu mengimbangi permainan Belgia dan beberapa kali berhasil membahayakan gawang Belgia yang dijaga oleh Thibaut Courtouis.

Namun sejak Belgia mampu menambah gol kedua melalui Batshuayi dan gol cepat Hazard yang hanya berselisih 94 detik kemudian, permainan bagus Hungaria seakan-akan telah menguap begitu saja.

Pada pertandingan perempat final yang digelar di Lille pada hari Jumat mendatang (1/7/2016), Belgia akan menghadapi Wales.

Berikut ini susunan pemain di pertandingan 16 besar Euro 2016 antara Belgia vs Hungaria

Hungaria: 1-Gabor Kiraly; 2-Adam Lang, 23-Roland Juhasz, 20-Richard Guzmics, 4-Tamas Kadar; 10-Zoltan Gera (Akos Elek, 46′), 8-Adam Nagy; 7-Balazs Dzsudzsak, 15- Laszlo Kleinheiser, 14-Gergo Lovrencsics; 9-Adam Szalai

Pelatih: Bernd Storck

Belgia: 1-Thibaut Courtouis; 16-Thomas Meunier, 2-Toby Alderweireld, 3-Thomas Vermaelen, 5-Jan Verthonghen; 4-Radja Nainggolan, 6-Axel Witsel; 7-Axel Witsel; 14-Dries Mertens (11-Yannick Fereira Carasco, 72′) , 9-Romelu Lukaku (22-Michy Batshuayi, 75′), 10-Eden Hazard (8-Marouane Fellaini, 80′)

Pelatih: Marc Wilmots

Wasit: Milorad Mazic (Serbia)

Baca Juga:

  • PSG Bungkam Arsenal 1-0 di Emirates: Gol Cepat Dembele Jadi Pembeda di Leg Pertama Semifinal Liga Champions
  • Hasil Arema vs Madura United: Arema FC Tumbang dari Madura United, Gol Tunggal Iran Junior Jadi Pembeda
  • Hasil Liga Champions Barcelona vs Borussia Dortmund: Barcelona Bungkam Dortmund 4-0, Langkah ke Semifinal UCL Makin Terbuka
  • Hasil Liga Champions PSG vs Aston Villa: Les Parisiens Menang 3-1, Kvaratskhelia dan Dembélé Bersinar di Liga Champions
  • Hasil Liga Champions Arsenal vs Real Madrid: Arsenal Hajar Real Madrid 3-0 di Emirates: Declan Rice Jadi Bintang, Camavinga Kartu Merah
  • Hasil Liga Champions Bayern Munchen vs Inter Milan: Inter Milan Tundukkan Bayern Munchen 2-1 di Leg Pertama Perempat Final Liga Champions 2024/25
  • Hasil Pertandingan Coppa Italia Milan 1-1 Inter: Semifinal Leg Pertama Coppa Italia Berakhir Tanpa Pemenang
  • Hasil Arsenal vs Fulham: Arsenal Menang 2-1 atas Fulham, Bukayo Saka Kembali Bersinar
  • Hasil Nottingham Forest vs Manchester United: 1-0, Gol Elanga Jadi Penentu Kemenangan
  • Hasil Juventus vs Genoa: Juventus Amankan Kemenangan Tipis 1-0 atas Genoa Berkat Gol Kenan Yildiz