Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris Di Net TV, Sabtu 3 Oktober

Jadwal siaran langsung Liga Inggris di Net TV pekan ini akan menghadirkan duel yang sangat seru yaitu pertandingan antara Leeds United Vs Manchester City.

Pertandingan antara Leeds United Vs Manchester City ini akan disiarkan secara langsung oleh Net TV pada hari Sabtu (3/10) mulai pukul 23.00 WIB.

Meskipun Leeds United merupakan tim debutan di edisi Liga Inggris musim 2020-2021 ini, namun Leeds diprediksikan akan mampu membuat kejutan dan dapat menyulitkan para pemain Manchester City.

Dari tiga kali penampilannya di kancah Premier League musim ini, Leeds United telah mengemas dua kali menang dan satu kali kalah dan saat ini untuk sementara berada di peringkat ke-7 klasemen Liga Inggris.

Kekalahan Leeds United diterima di pekan pertama saat berjuma dengan juara Liga Inggris musim lalu, Liverpool.

Meskipun kalah dengan skor 3-4, namun dalam pertandingan tersebut Leeds United mampu menyulitkan sang juara bertahan Liga Inggris 2019-2020 tersebut.

Semangat itulah yang pada hari Sabtu nanti harus diwasapadai oleh pasukan Pep Guardiola.

Terlebih lagi di pertandingan terakhirnya di Liga Inggris, Manchester City babak belur dihajar oleh Leicester City dengan skor 2-5 di kandang mereka sendiri.

Head To Head Leeds United Vs Manchester City

Kedua tim sudah sangat lama tidak bertemu, karena Leeds United sendiri lebih banyak berkutat bermain di kasta kedua Liga Inggris.

Pertemuan terakhir antara Leeds United dengan Manchester City tersjadi pada tahun 2013 lalu di gelaran FA Cup.

Saat itu, Manchester City tampil dominan dan menang dengan skor 4-0 atas Leeds.

5 Pertemuan Terakhir

17 Februari 2013 – FA Cup
Manchester City Vs Leeds United: 4-0

21 Maret 2004 – Liga Inggris
Leeds United Vs Manchester City: 2-1

21 Desember 2003 – Liga Inggris
Manchester City Vs Leeds United: 1-1

10 Januari 2003 – Liga Inggris
Manchester City Vs Leeds United: 2-1

16 Agustus 2003 – Liga Inggris
Leeds United Vs Manchester City: 3-0

Siaran Langsung Leeds United Vs Manchester City

Kick off:
Sabtu, 3 Oktober 2020
23.00 WIB

Siaran Langsung: Net TV

Live Streaming: Mola TV
Link live streaming