Fans Manchester United Harus Sabar, Jesse Lingard Akan Tolak Arsenal

Proses transfer Jesse Lingard dari Manchester United ke Arsenal sepertinya akan menemui hambatan, karena sang pemain dikabarkan akan menolak tawaran Arsenal.

Jesse Lingard dikabarkan menolak tawaran untuk bergabung dengan Arsenal dan lebih memilih untuk berjuang mendapatkan tempat utama di Manchester United.

Jesse Lingard yang hanya mencetak dua gol dari 35 kali penampilannya di musim ini telah dipersilahkan untuk mencari klub baru oleh manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, di musim depan, karena sudah menjadi pilihan utama di tim.

Bahkan para suporter Manchester United juga sudah tidak mengharapkan kehadiran Jesse Lingard di skuad MU. Hal ini karena penampilan Jesse Lingard yang jauh di bawah standar seperti yang diharapkan oleh fans Manchester United.

Di beberapa pertandingan di musim ini, para fans Manchester United selalu mencemooh permainan Jesse Lingard di lapangan. Meme-meme bernada sindiran juga kerap ditemui di akun sosial media Manchester United ketika pemain ini diturunkan

Namun, gelandang serang asal Inggris yang berusia 27 tahun tersebut masih percaya jika dia masih mampu untuk berkontribusi lebih kepada Manchester United di musim depan.

Jika Jesse Lingard memilih ngotot untuk bertahan di Manchester United, tentu peluang MU untuk mendapatkan dana segar sebesar 30 juta poundsterling hasil dari penjualan Lingard ke Arsenal akan gagal.

Padahal saat ini, Manchester United sedang membutuhkan dana agar rencana mendatangkan pemain yang dianggap berkualitas dapat berjalan lancar.

Terlebih lagi, kontrak Jesse Lingard dengan Manchester United akan habis di tahun depan, dan tentu saja Lingard akan dapat pergi dengan status free transfer jika tidak mendapatkan perpanjangan kontrak bersama Manchester United.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga:

  • Resmi! Darren Fletcher Jadi Pelatih Tim U-18 Manchester United, Siap Cetak Bintang Baru Setan Merah
  • Axel Tuanzebe Gugat Manchester United! Bongkar Dugaan Blunder Medis di Old Trafford
  • Cahya Supriadi Resmi Gabung PSIM Jogja, Siap Bikin Lini Belakang Makin Kuat di Super League 2025/26
  • Ini Penyebab Transfer Jadon Sancho Dari MU ke Juventus Tersendat, Sancho Minta Pesangon Rp 94 Miliar
  • Resmi! Newcastle United Rogoh Rp1 Triliun Demi Boyong Anthony Elanga dari Nottingham Forest
  • Update Nomor Punggung Pemain Manchester United, Matheus Cunha Pakai nomor 10, Chido Obi Pakai Nomor 32
  • Luis Diaz Minta Jaminan Kompensasi Jika Gagal Gabung Barcelona, Bayern dan Klub Arab Juga Mengintai
  • Shanyder Borgelin Resmi Gabung Bhayangkara FC, Eks Rekan Messi Ini Siap Guncang Super League
  • West Ham Resmi Umumkan Kepindahan Mohammed Kudus Ke Tottenham Senilai Rp 1,4 Triliun
  • Lindelof Out, Eriksen Pergi, Ini Daftar Nomor Punggung Kosong di MU Musim 2025/26