Hasil Voli Asian Games 2023: Indonesia Vs Korea Selatan

Hasil pertandingan bola voli Asian Games 2023 antara Indonesia Vs Korea Selatan akan Liga.ID update di artikel ini.

Tim voli putra Indonesia melawan Korea Selatan dalam laga klasifikasi perebutan peringkat 7-8 di Asian Games 2023. Pertandingan ini berlangsung di CXC Gymnasium.

Susunan pemain Voli Putra Asian Games 2023 Indonesia Vs Korea Selatan

Susunan pemain tim Voli Indonesia

No.Name
3ARABI Boy Arnez
4KURNIAWAN Hendra
6MALIZI Muhammad
8KILANTA Jasen Natanael
9HARYONO Doni
10PUTRATAMA Fahri Septian
11AKBAR Amin Kurnia Sandy
13ZULFI Hernanda
14HALIM Farhan
15ZULFIKRI Dio
17ANGGARA Agil Angga
19ABHINAYA Fahreza Rakha

Susunan pemain tim Voli Korea Selatan

No.Name
1HAN Sunsoo
2HWANG Taekeui
5PARK Kyeongmin
7HEO Subong
8JUNG Jiseok
10NA Gyeongbok
11KIM Minjae
12JEON Kwangin
13KIM Junwoo
16JEONG Hanyong
17IM Donghyeok
18KIM Kyumin

Hasil Pertandingan Voli Indonesia Vs Korea Selatan

Set 1

Indonesia: 27
Korea Selatan: 29

Di kubu Indonesia, Hernanda Zulfi menjadi pencatak poin terbanyak untuk Indonesia, dengan membukukan 7 poin.
Sementara itu di kubu Korea Selatan ada Subong Heo yang menjadi pencetak poin terbanyak dengan membukukan 7 poin juga.

Korea Selatan unggul di set pertama ini atas Indonesia dan untuk sementara memimpin pertandingan dengan skor 1-0

Set 2

Indonesia: 25
Korea Selatan: 19

Di set kedua ini, Indonesia berhasil membalas kekalahan di set pertama dengan skor cukup jauh, 25-19.

Kemenangan set kedua ini membuat kubu Indonesia bisa bernapas lega karena pertandingan dipastikan bisa berjalan lebih dari tiga set.

Di set kedua ini, Farhan Halim menjadi pencetak poin terbanyak bagi Indonesia dengan torehan 6 poin, sementara di kubu Korea Selatan, pencetak poin terbanyak dipegang oleh Subong Heo dengan torehan empat poin.

Set 3

Indonesia: 19
Korea Selatan: 25

Korea Selatan berhasil membalas dendam kekalahan di set kedua dengan skor sama, 19-25.

Hasil pertandingan voli putra Asian Games 2023 perebutan peringkat 7-8 untuk sementara dipimpin oleh Korea Selatan dengan skor 2-1

Set 4

Indonesia: 25
Korea Selatan: 21

Hasil pertandingan set ke-4 voli putra Indonesia Vs Korea Selatan di Asian Games 2023 berhasil dimenangkan oleh Indonesia dengan skor 25-21.

Pertandingan akan dilanjutkan sampai dengan set ke-5, karena hingga set ke-4 ini kedudukan berimbang 2-2.

Set 5

Indonesia: 8
Korea Selatan: 15

Tim voli putra Indonesia gagal mengalahkan Korea Selatan setelah di pertandingan set ke-5 harus mengakui keunggulan Korea Selatan dengan skor 15-8.

Dengan ini, hasil voli Asian Games 2023 putra Indonesia Vs Korea Selatan berakhir dengan skor 2-3.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *