
Hasil Liga Europa tadi malam menunjukkan jika performa AC Milan saat ini benar-benar mantap luar biasa. Milan belum tersentuh kekalahan selama 21 pertandingan.
Dalam pertandingan Liga Europa yang berlangsung pada hari Jumat (23/10/2020) dini hari tadi, Milan yang melawat ke kandang Celtic di Celtic Park menang 3-1 melalui gol-gol yang dicetak oleh Rade Krunic, Brahim Diaz dan Jens Petter Hauge.
Sementara itu satu-satunya gol Celtic dicetak oleh Mohamed Elyounoussi di menit ke-76. Tandukan Mohamed Elyounoussi hasil dari sepakan pojok Christie yang mengarah ke arah gawang Milan tak bisa dihalau oleh pejaga gawang AC Milan, Donnarumma.
Cuplikan Gol Celtic Vs Milan
Susunan Pemain Celtic Vs AC Milan
Celtic:
Barkas; Duffy, Welsh (Elyounoussi 46′), Ajer, Frimpong, Brown (Rogic 64′), McGregor, Ntcham, Laxalt (Taylor 77′), Ajeti (Klimala 77′), Griffiths (Christie 46′).
AC Milan:
Donnarumma, Dalot, Kjaer, Romagnoli, Theo Hernandez, Tonali, Kessie (Bennacer 66′), Castillejo (Saelemaekers 79′), Brahim Diaz (Hauge 79′), Krunic, Ibrahimovic (Leao 66′).